Skip links

Apache

Apache

Home » kamus hosting » Apache

Pengertian Apache

Apache adalah salah satu jenis web server yang dapat dijalankan di berbagai sistem operasi, seperti Microsoft Windows, Linux, Unix, Novell Netware serta platform lainnya yang digunakan untuk melayani dan melakukan pengaturan fasilitas web menggunakan sebuah protokol yang dikenal dengan HTTP (Hypertext Transfer Protocol).

Fungsi Apache

Apache memiliki fungsi yang sama dengan fungsi web server pada umumnya, yaitu memperoleh berkas yang berisi permintaan (request) client melalui web browser, kemudian Apache akan memproses data tersebut dengan menghasilkan keluaran (output) yang diinginkan oleh client. Output didapat berdasarkan data yang tersimpan dalam database website tersebut.

Kelebihan Apache

Apache merupakan jenis web server yang bersifat open source, kode program dapat diperoleh dengan mudah dan bebas, dilengkapi dengan berbagai fitur yang lebih handal, Apache menjadi salah satu web server yang dapat digunakan di berbagai sistem operasi, Ketika sebuah bug baru ditemukan, maka para pengembang yang tergabung dalam komunitas pengguna dapat memperbaiki dan membagi solusi tersebut secara gratis di forum atau situs web sosial media, dapat menjadikan Apache sebagai virtual host di server.

Kekurangan Apache

Dengan kemampuan Apache yang membiarkan Anda memilih dan menonaktifkan layanan yang Anda butuhkan, itu dapat menyebabkan ancaman yang serius jika tidak ditangani. Jika terjadi proses bug, tidak ada kebijakan khusus untuk mengatasinya. Anda hanya dapat menanyakan solusi di forum komunitas pengguna. Jika masalah yang Anda hadapi sama dengan masalah yang dihadapi pengguna lain, kemungkinan Anda dapat menemukan solusi dari masalah tersebut.

Leave a comment