Skip links

Web Hosting dan Domain Hosting

Setelah Anda membeli web hosting, tempat yang ditujukan untuk menyimpan website content (HTML,CSS,Gambar,Databases, dll) mereka disimpan dalam satu tempat yang terhubung ke internet atau umumnya kita sebut web server. Setelah semua website content di upload ke web hosting, maka selanjutnya menjadi tugas hosting provider untuk membuat website Anda dapat diakses oleh pengguna.

Seperti yang telah disinggung diawal bahwa web hosting lah yang bertugas untuk membuat website Anda dapat diakses melalui web browser, tetapi tahukah Anda bagaimana itu berkerja ? Ya, jawabannya adalah domain name system (DNS) yang memastikan website browser yang diakses telah terhubung dengan server (web server) yang tepat, dimana website content Anda disimpan.

Jika dijabarkan lagi yaitu ketika seseorang mulai mengetikan alamat website Anda pada browsernya, maka komputernya yang terhubung ke internet akan menghubungi web server tempat website Anda disimpan, karena sejatinya komputer berkomunikasi menggunakan IP Address, maka komputer akan mencari IP Address dari nama domain website (Mencari IP Address yang disimpan dalam domain name system) dan kemudian pengguna akan diarahkan ke website yang dia inginkan, dengan menampilkan halaman website melalui browser Anda, prosesnya akan sama ketika pengguna lain ingin mengakses website Anda.

Baca juga:  Apa itu Web Hosting ?

Leave a comment